Mengapa ke Sumbawa?

Baca Juga

Ingat! SUMBAWA, Bukan SUMBA tetapi ada tambahan WA di ujungnya. Kebanyakan selama ini orang-orang dari luar Sumbawa salah persepsi dan salah info tentang Sumbawa. Sumbawa jelas terletak di Nusa Tenggara Barat. Dari fisik masyarakatnya pun ada perbedaan, orang-orang asli sumbawa berkulit sawo matang dengan rambut lurus dan bergelombang, mata cokelat kehitaman bukan rambut keriting berkulit hitam legam seperti yang ditampilkan salah satu iklan provider di televisi yang menurutku sangat sok tahu! Ya kan? harusnya, jika mereka ingin menyorot Sumbawa paling tidak harus tahu terlebih dahulu seperti apa Sumbawa. Jadi siapapun elu yang baca ini, jika masih menganggap Sumbawa itu identik dengan orang-orang berkulit hitam legam dan berambut keriting hentikan segera. Bukan anti hitam atau keriting tapi memang harus meluruskan informasi tersebut :)

Mengapa ke Sumbawa?
Sumbawa adalah sebuah pulau yang terletak di sebelah Timur pulau Lombok (gak tau lombok juga? itu lho yang sebelah timurnya pulau Bali, gak tau bali?? Parah!). Sumbawa punya empat kabupaten ; Kabupaten Sumbawa Besar, Bima, DOmpu dan yang terbaru Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) dan setiap Kabupaten mempuanyai ciri khas masing-masing dan menawarkan keistimewaan masing-masing. Sumbawa dikelilingi oleh gili-gili (gili ; Pulau) kecil yang jumlahnya sangat banyak, mencapai puluhan gili. Gili-gili yang sudah termasyur namanya karena keelokannya misalnya Gili Moyo (P.Moyo), Pulau Satonda (DOmpu), Pulau Kenawa (KSB), Gili Keramat (Sumbawa Besar), Gili Bedil (Sumbawa Besar) , Pulau Ular (Bima), Pulau Belo (Sumbawa Besar), Pulau Bungin (Sumbawa Besar), dan masih banyak lagi lainnya.
Sebagian besar gili-gili tersebut masih kosong dan perawan jadi kebayang donk bagaimana bersih dan bening air lautnya, pasir putihnya dan lingkungan sekitarnya. Jika kamu seorang traveler sejati yang gak doyan bermanja-manja dalam perjalanan cocok banget deh untuk menaklukkan gili-gili tersebut. Pasalnya untuk menjangkau beberapa gili tertentu akomodasi masih lumayan sulit bahkan ada yang sulit banget. Dan Gili yang paling terkenal sedunia tentu saja Gili Moyo, Karena dulu sang Putri kerajaan Inggris Lady Diana pernah honeymoon disana bersama Pangeran Charles. Tentu saja karena Pulau Moyo bukan pulau biasa sehingga membuat Putri dan Pangeran tersebut meluangkan waktu mereka untuk menikmati pesona Pulau Moyo.
Semongkat, foto dari atas motor hehehe

Pulau Kenawa



Gak cuma gili, Sumbawa menawarkan wisata pegunungan yang tak kalah mempesonanya dengan wisata-wisata pegunungan di Lombok, Bali maupun pulau jawa. Sumbawa dengan iklim tropis dengan iklim yang berkisar antara 21 derajat celcius - 35 Derajar Celcius memiliki pegunungan-pengunungan yang hijau dengan hutan-hutan yang lembab dan dingin. Sebut saja kawasan Wisata Samongkat atau Lunyuk. Semongkat yang berada sebelah timur agak selatan itu merupakan kawasan wisata yang sudah ada sejak zaman kolonial Belanda. Butuh waktu 1 jam perjalanan ke lokasi ini menggunakan kendaraan umum atau ojek dari kota Sumbawa Besar. Sepanjang Jalan menuju semongkat mata dimanjakan oleh pemandangan perbukitan yang hijau. Ladang-ladang penduduk yang rapi dan sawah-sawah dilembah yang membuat siapa saja berdecak kagum karena keindahan dan keteraturannya. Namun pada musim panas pemandangan hijau tadi tak akan kau temui karena perbukitan itu berubah warna menjadi kekuningan. Saatnya para petani membersihkan Ladang menyambut musim hujan berikutnya dan menghijaukan kembali ladang-ladang mereka.


Pulau Bungin, Pulau terpadat di dunia

Sumbawa juga memiliki kuliner yang patut untuk diperhitungkan! Masakan khas Sumbawa bisa dibilang masakan yang sangat sehat karena hampir sebagian besar masakan Sumbawa di masak tanpa minyak. Kebanyakan masakan khas Sumbawa itu direbus dan dibakar. Sebut saja Sepat, Sepat adalah lauk khas Sumbawa yang wajib ada saat makan malam dirumah-rumah penduduk. Sepat adalah masakan dengan bahan Utama ikan bakar yang dicelupkan ke dalam Air bumbu-bumbu seperti Garam, cabe, Bawang Merah, Asam Muda, yang di ulak hingga halus dan dicampur dengan terong ungu yang dibakar, cabai besar yang dibakar, serta beberapa sayuran lainnya. rasanya benar-benar segar dan menundang selera. Kuliner selanjutnya? Ikuti terus blog ini.

Acara Adat? Sumbawa punya donk. Banyak malah. Ada Pesta Ponan, Besedekah Orong,Bayar Nazar, dan masih banyak lagi, ikuti terus postingan-postingan selanjtnya karena aku akan terlibat langsung dalam beberapa hal dahulu sebelum menuliskannya, biar lebih original postingannya..bener gak??



Well, karena postingan ini akan menjadi terlalu panjang jika semua hal tentang Sumbawa ku tulis disini jadi tunggu postingan berikutnya.

Salam Traveler!
Share:

10 komentar:

  1. PERTAMAXXXX
    o ya , kunjunga nperdana sob
    http://onyxblog94.blogspot.com/2011/10/hpk-apa-itu-hpk-adsense.html

    BalasHapus
  2. hmmmm,tp dsana sdah ad akomodasi hotel blom? ksananya kan agak susah tuh

    BalasHapus
  3. Thanks sob...
    terus ikuti blog ini untuk informasi jalan-jalan hemat ke Pulau Sumbawa :)

    BalasHapus
  4. @kelompok 4 : Sudah banyak bro.. tunggu postingan selanjutnya ya.

    banyak info kok untuk mencari penginapan di Sumbawa :)

    BalasHapus
  5. kunjungan pagi sob ajie. saya pernah lewat sumbawa, dulu soalnya dua kali ke bima dompu, pengen seh secara khusus ke sumbawa

    BalasHapus
  6. Selamat dan sukses ya,
    jaga semangatnya untuk terus menulis..

    Semoga dengan hadirnya blog ini, Sumbawa akan lebih dikenal.. :)

    BalasHapus
  7. saya ada bbrp tulisan ttg Sumbawa, hasil perjalanan waktu program ACI Detikcom 2010 lalu

    Pacu Kuda Sumbawa http://catatansikudaliar.blogspot.com/2011/03/pacao-jara-sumbawa.html

    Pulau Ular http://catatansikudaliar.blogspot.com/2010/12/bercengkrama-dengan-ular-di-wera.html

    Lengge dan Jompa http://catatansikudaliar.blogspot.com/2010/12/lengge-dan-jompa-lumbung-padi.html

    Susu Kuda Liar http://catatansikudaliar.blogspot.com/2010/12/susu-kuda-liar-doping-dari-sumbawa.html

    P. Satonda http://catatansikudaliar.blogspot.com/2010/12/danau-air-asin-di-pulau-satonda.html

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah petualang aci rupanya..
      hebat!
      aku gak lolos tahun kmarin..semoga tahun ini lolos. amiin...
      keren tulisannya bro..

      Hapus